Pelaksanaan Sumatif di SMKS Yapis TIK,Berjalan Lancar

Pelaksanaan sumatif atau dikenal dengan ulangan semester genap berbasis komputer tahun Pelajaran 2023/2024 di SMKS Yapis TIK Biak Numfor, berjalan lancar.

Kepala SMKS Yapis TIK Biak Darsini mengatakan kegiatan tersebut  diikuti sebanyak 175 siswa di sekolah itu, yang terdiri dari 4 jurusan yang ada yakni Teknik Komputer Jaringan, Akuntasi Keuangan Lembaga, MPLB atau Perkantoran dan Marketing.

“Kegiatan sumatif ini berdasarkan kesepatan hasil rapat MKKS SMK yang dilaksanakan mulai tanggal 27 mei hingga 6 juni 2024, dan remedial atau susulan bagi peserta didik yang tidak mengikuti, kami menyiapkan waktu pada tanggal 7 hingga 8 juni 2024,” ujarnya, selasa (4/6/2024)

Lanjut Darsini menyebutkan  dalam sumatif itu, akan dilaksanakan kegiatan pentas seni, penilaian projek penguatan profil pelajar Pancasila akan dilaksanakan pada tanggal 10 juni mendatang yang dihadiri oleh orang tua para peserta didik, pengawas SMK hingga pengurus Yapis.

Sementara ketua panitia pelaksana sumatif Fatma Dewi Wumu ,mengungkapkan pelaksanaan sumatif bagi mata Pelajaran kejuruan dilaksanakan dari tanggal 3 juni hingga 6 juni 2024.

“Begitu banyak mata pelajaran kejuruan di SMKS Yapis TIK Biak ini, dan berbeda disetiap jurusannya maka ada beberapa jurusan yang usai mengikuti ujian sumatif tersebut di tanggal 5 juni, dan mereka mengisinya dengan mempersiapkan diri melaksankaan pentas seni nanti,”ucapnya.

Diharapkan adanya dukungan semua pihak terutama wali siswa untuk memperhatikan pembelajaran bagi peserta didik di rumah, dan para siswa dapat mengikuti kegiatan sumatif dengan baik hingga usai. 

 

https://www.rri.co.id/biak/iptek/737510/pelaksanaan-sumatif-di-smks-yapis-tik-berjalan-lancar

 

Written by 

Ilmu Amaliah, Amal Ilmiah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

HARI,TANGGAL






CUACA KOTA BIAK



Cuaca, 03
Cuaca di Biak Island
+27

Tinggi: +28° Rendah: +26°

Kelembapan: 80%

Angin: NNE - 13 KPH



KALENDER KEGIATAN



PESAN-PESAN ANDA




DATA PENGUNJUNG


Flag Counter

HISTATS